Manajemen - IPB University

“Indonesian Agro-Based Products in International Market: Challenges and Opportunities”


GUEST LECTURER SERIES

Indonesian Agro-Based Products in International Market: Challenges and Opportunities


18 November 2019

Departmen Manajemen Fakultas Ekonomi dan Manajemen bekerjasama dengan Centre of Management menyelenggarakan Guest Lecturer Series yang bertempat di FEM Convention Hall pada Senin, 18 November 2019.

Acara ini dihadiri oleh Bapak Yudhiaji Kusuma selaku Former Head of Shopper and Customer Marketing Southest Asia, North Asia and Australia di PT Unilever Indonesia Tbk. Dan Dosen Departmen Manajemen FEM yaitu Bapak Dr.Ir Ma’mun Sarma,MS,M.Ec dan Ibu Lindawati Kartika,SE, M.Si. Acara ini juga dihadiri oleh 126 Peserta yang terdiri dari Mahasiswa S1 dan Pasca Sarjana Manajemen FEM IPB. Tema Guest Lecturer kali ini yaitu “Indonesian Agro-Based Products in Internasional Market: Challenges and Opportunities“. Acara dibuka  pukul 12.30 WIB oleh Master of Ceremony dan dilanjutkan dengan sambutan oleh Bapak M.Syaefudin Andriyanto,STP, M.Si selaku Sekertaris Departmen Manajemen FEM IPB. Acara dilanjutkan dengan pembacaan curriculum vitae pemateri oleh moderator yaitu Bapak Dr.Ir Ma’mun Sarma,MS,M.Ec  dan dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Bapak Yudhiaji Kusuma. Dalam penyampaian materinya beliau berkata “The world is changing very fast, Big will not beat Small anymore“. Beliau juga menjelaskan target market Unilever adalah masyarakat kelas menengah, Penduduk yang berada di area urban karena beliau menjelaskan 60% penduduk tinggal di lingkungan urbanisasi, dan sudah pasti merubah pola hidup, disinilah kesempatan berada. Pangsa pasar selanjutnya adalah millenials. 8-10 milenial belanja online, aktif di sosial media dan 1/3 dari mereka pasti mencari review sebelum membeli, mereka juga tidak memilikiloyal dengan brand dan sangat suka eksperimen. Indonesian Agro-based products dijelaskan melalui contoh aspek spesifik yaitu makanan. Makanan menjadi kebutuhan nomor 1 untuk individu. Beliau juga menjelaskan bahwa technologi mempengaruhi cara kita mencari ,berbagi dan membeli makanan.

Setelah penyampaian materi, acara dilanjutkan dengan dibukanya sesi tanya jawab yang dilakukan secara online dan offline. Acara ditutup pukul 16.00 WIB dengan pemberian plakat , suvenir, dan sertifikat kepada pembicara serta dilakukannya foto bersama dengan peserta.

Translate »