Manajemen - IPB University

DOA BERSAMA DEPARTEMEN MANAJEMEN

                                  DOA BERSAMA DEPARTEMEN MANAJEMEN FEM                                    untuk ALMARHUMAH Dra. ANI PURJAYANTI, M.A.

 

Rabu, 26 Desember 2018, Departemen Manajemen FEM IPB menggelar doa bersama untuk almarhumah Dra. Ani Purjayanti, M.A., salah satu dosen terbaik Departemen Manajemen  yang  meninggal dunia dan menjadi salah satu korban tsunami Selat Sunda di Pandeglang. Doa bersama dilakukan di Ruang Meeting (Rabuan) Departemen Manajemen FEM. Selain dihadiri oleh dosen dan tendik Departemen Manajemen, acara ini juga dihadiri oleh Ketua Departemen Ilmu Ekonomi (Dr. Sahara), Ketua Departemen Ekonomi Syariah (Dr. Asep Nurhalim), Sekretaris Departemen Ekonomi Sumberdaya Lingkungan (Dr. Meti Ekayani, S.Hut., M.Sc.) dan beberapa tendik di lingkungan FEM.

Acara doa bersama dimulai pukul 10.00 WIB dipimpin oleh Ketua Departemen Manajemen FEM (Dr. Wita Juwita Ermawati, M.M.) dan menyatakan kesedihannya dan duka cita yang mendalam atas  kepergian Dra. Ani Purjayanti, M.A.. Duka cita atas kepergian almarhumah yang mendadak juga disampaikan oleh perwakilan dosen dan tendik Departemen Manajemen. Kepala Divisi Sumber Daya Manusia dan Organisasi (Dr.Ir. Anggraini Sukmawati, M.M.) menyampaikan pada tahun 2018 ini banyak kebersamaan yang telah dilakukan bersama almarhumah dalam berbagai kegiatan Divisi Sumber Daya Manusia dan Organisasi. Salah satu kegiatannya adalah  menghadiri international conference di International College of Rajamangala University of  Technology Krungthep, Thailand, yang juga pihak Rajamangala University of Technology Krungthep menyampaikan duka citanya yang mendalam.

Erlin Trisyulianti, S.T.P., M.Si., salah satu kolega almarhumah di Divisi Sumberdaya Manusia dan Organisasi menyampaikan bahwa almarhumah adalah orang baik dan selalu berpikir positif, termasuk menanggapi kebijakan Direktorat SDM IPB tentang homebase dosen. Almarhumah adalah dosen bahasa Inggris di MKDU yang setelah penataan homebase dosen bergabung menjadi warga Departemen Manajemen FEM pada tahun 2015. Alamarhumah, salah satu orang yang mendukungnya untuk melanjutkan studi S3 di ITB, Bandung, dan mendampingi selama satu minggu untuk persiapan tes TOEFL.

Perwakilan dari tendik menyampaikan ucapan terima kasihnya atas dedikasi almarhumah yang telah dengan kesabaran dan ketulusannya mengajarkan bahasa Inggris kepada tendik. Almarhumah telah membuat masing-masing tendik merasa istimewa dan mengajar dengan cara yang menyenangkan, tetap sabar walaupun tendik agak susah diajak belajar bahasa Inggris. Almarhumah sangat menginspirasi, mengajarkan agar setiap tendik bisa berkontribusi sekecil apapun untuk sesama. Harapannya, agar program bahasa Inggris tendik ini bisa terus berlanjut dan didukung oleh Pimpinan Departemen Manajemen FEM.

Acara puncak adalah doa bersama dipimpin oleh Bapak Furqon Syarief Hidayatulloh, S.Ag., M.PdI dengan melantunkan doa-doa bersama dengan seluruh peserta di ruang rabuan untuk almarhumah Dra. Ani Purjayanti, M.A.

Begitu banyak kebaikan dan kenangan indah yang ditorehkan alamarhumah kepada semua kolega, baik internal IPB dan Eksternal IPB dan menjadi sangat memorable. Ucapan bela sungkawa terus mengalir baik dari internal IPB maupun eksternal IPB. Semoga almarumah diterima di tempat yang sebaik-baiknya disisi Allah SWT. Aamiin ya robbal alamiin.

 

Translate »